Indonesia Masters 2026: Awal Musim Kurang Baik, Chen/Toh Juara Ganda Campuran

tvrinews.com
4 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Christhoper Natanael Raja

TVRINews, Jakarta 

Ganda campuran Malaysia Chen Tang Jie/Toh Ee Wei keluar sebagai juara Indonesia Masters 2026 usai menaklukkan duet Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, dalam partai final yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 25 Januari 2026.

Chen/Toh harus bekerja keras sebelum memastikan kemenangan melalui pertarungan tiga gim dengan skor 15-21, 21-17, dan 21-11. Sempat tertinggal di gim pertama, pasangan Malaysia itu mampu bangkit dan tampil dominan pada dua gim berikutnya.

Toh mengaku bersyukur dapat menyelesaikan pertandingan dengan baik meski laga berjalan ketat sejak awal.


(Foto: Ganda Campuran Malaysia Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Dok. TVRINews.com/Mukhamad Fakhtur Rozaq))

“Di gim pertama kami tidak bermain terlalu baik, tetapi di gim kedua kami mencoba bangkit dan saling memotivasi. Kami terus fokus di setiap poin, itu yang paling penting,” ujar Toh kepada wartawan termasuk tvrinews.com, Minggu, 25 Januari 2026.

Ia juga mengapresiasi dukungan penonton Istora yang memberi energi tambahan di dalam lapangan.

“Terima kasih kepada semua yang hadir di sini, kepada suporter di Istora dan para penggemar. Dukungan kalian benar-benar memberi semangat buat kami di lapangan,” kata Toh.

Kemenangan ini terasa spesial bagi Chen/Toh, mengingat mereka mengawali musim dengan hasil yang kurang memuaskan di Malaysia Open dan India Open.

Chen menyebut gelar di Indonesia Masters menjadi hasil dari komunikasi dan evaluasi yang terus mereka lakukan sebagai pasangan. Kala berlaga di Malaysia Open hanya berakhir di perempatfinal dan India Open lebih sampai 16 besar.

“Awal tahun memang tidak berjalan baik untuk kami. Tapi ini baru beberapa turnamen di awal musim. Yang kami lakukan adalah terus berkomunikasi, bagaimana bisa tampil lebih baik di turnamen berikutnya, bagaimana bisa beradaptasi lebih cepat,” ucap Chen.

Ia juga menjelaskan komunikasi intens di lapangan menjadi salah satu kekuatan mereka.


(Foto: Ganda Campuran Malaysia Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Dok. TVRINews.com/Mukhamad Fakhtur Rozaq))

“Kami selalu saling mengingatkan untuk percaya pada kemampuan diri sendiri. Percaya dengan latihan yang sudah dijalani setiap hari. Hal-hal teknis tentu banyak, tapi intinya adalah saling percaya dan saling menguatkan,” tutur Chen.

Gelar ini juga menjadi catatan penting karena merupakan kali pertama ganda campuran Malaysia menjuarai Indonesia Masters. 

Bagi Toh, kemenangan ini bukan akhir, melainkan awal untuk terus berkembang menghadapi turnamen dengan level yang lebih tinggi.

“Kami masih harus banyak belajar dari pemain-pemain top. Kami tidak merasa sudah sangat hebat, tapi yang penting adalah terus percaya pada diri sendiri, pada partner, tim, dan pelatih. Jangan mudah putus asa, berani mencoba, dan terus melangkah ke depan,” kata Toh.

Dengan hasil ini, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei menutup Indonesia Masters 2026 dengan gelar juara yang sekaligus menjadi momentum kebangkitan mereka di awal musim.

Editor: Redaksi TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Eks Rekan Neymar di PSG Bakal Perkuat Persib, Ini Profil Layvin Kurzawa
• 12 jam lalubisnis.com
thumb
Kulit Ikan Sapu-sapu Bisa Dimanfaatkan Jadi Pupuk, Alternatif Aman dari Sungai Tercemar
• 12 jam lalukompas.com
thumb
PSI Apresiasi Prabowo Bawa Investasi Rp90 T Usai Kunker ke Inggris
• 22 jam laluviva.co.id
thumb
Modus Penipuan Baru Pakai QR Code, Duit di Rekening Bisa Ludes
• 1 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Abio Salsinha Cerita Perjalanan Bersama Xanana Gusmão, Dari Musik hingga Dialog Rakyat
• 6 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.