Satu unit truk sampah mengalami gangguan mesin di Jl Gatot Subroto tepatnya setelah exit tol Tegal Parang arah Kuningan. Imbasnya lalu lintas di sekitar lokasi mengalami kepadatan.
"Truk sampah gangguan mesin di ruas arteri Jl Gatot Subroto Jaksel setelah exit Tegal Parang arah Kuningan," kata TMC Polda Metro Jaya melalui akun X resminya, Selasa (27/1/2026).
Saat ini truk mogok tersebut sedang proses penderekan per pukul 06.59 WIB. Pengendara diminta berhati-hati bila melintas.
Sementara itu berdasarkan foto yang diunggah TMC Polda Metro Jaya, terlihat truk mogok itu berada di sisi kiri jalan. Petugas telah berada di sekitar lokasi untuk melakukan penanganan.
Berdasarkan aplikasi navigasi Google Maps, terlihat adanya kepadatan dari arah Tugu Pancoran menuju kawasan Kuningan pagi ini. Sementara itu, petugas NTMC Polri, Demi, mengatakan lalin di sekitar lokasi cukup padat namun pengendara lainnya masih dapat melintas.
"Kondisinya memang cukup padat, namun saat ini sedang proses penanganan oleh petugas kepolisian," katanya.
(yld/zap)




