Purbaya Rombak Pegawai Bea Cukai Hari Ini, Ada yang Dirumahkan!

cnbcindonesia.com
5 jam lalu
Cover Berita
Foto: Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa dalam press briefing akhir tahun, Rabu (31/12/2025). (CNBC Indonesia/Zahwa Madjid)

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa akan melakukan perombakan pegawai di jajaran Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) hari ini, Kamis (28/1/2026). Hal ini ditegaskan Purbaya dalam Konferensi Pers KSSK, di Gedung Kemenkeu, Selasa (27/1/2026).

Adapun, kebijakan ini dilakukan dalam rangka bersih-bersih di jajaran Bea Cukai. Dia menegaskan langkah ini sekaligus untuk memastikan penerimaan negara tak lagi bocor alias tak optimal.


Baca: Purbaya Percaya BI Jago Kendalikan Rupiah

Namun, tidak hanya Bea Cukai, Purbaya juga akan melakukan perombakan di jajaran Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Jajaran Bea Cukai tidak hanya dirombak, Purbaya menuturkan akan ada yang dirumahkan.

"Kami akan memperbaiki, restrukturisasi pegawai pajak dan bea cukai secara besar-besaran. Bea Cukai akan kami mulai besok, pajak akan kami mulailah nanti minggu depan," tegas Purbaya dalam Konferensi Pers KSSK, di Kantor Kemenkeu, Selasa (27/1/2026).

Purbaya menjelaskan, selama ini penerimaan negara bocor karena terbukti banyak perusahaan asing yang transaksi di Indonesia namun tak terpungut pajak pertambahan nilai (PPN) maupun pajak penghasilan (PPh).

Baca: Lawan 'Bekingan' Rokok Ilegal, Purbaya Gandeng Menkopolkam

Makanya, ia menekankan, rotasi pejabat itu dilakukan supaya tindakan serupa tak terus berulang terjadi hingga merugikan penerimaan negara.

"Banyak perusahaan asing di sini yang beroperasi cash basis. Jadi PPN enggak bayar, PPh enggak bayar, jadi saya bingung. Nanti enggak akan lolos lagi," paparnya.

Khusus di Bea Cukai, dia mengungkapkan perombakan akan dilakukan bagi pegawai di Tanjung Priok, Tanjung Mas, Tanjung Perak, serta Pelabuhan di Batam dan Sumatera Utara.

"Tanjung Priok, Tanjung Emas, Tanjung Perak, Batam, sama Sumatera Utara," kata Purbaya.

Baca: Emiten Perikanan RI Ini Mau Diakuisisi, Intip Calon Pemilik Barunya

Purbaya mengatakan, para pejabat Ditjen Bea Cukai yang akan direstrukturisasi itu kata dia ada yang sebagian dirumahkan, dan ada juga yang hanya rotasi.

"Sebagian akan dirumahkan, sebagian enggak, ya tergantung doa mereka nanti malam," tutur Purbaya.

Penggantinya ia pastikan tidak akan berasal dari eksternal Ditjen Bea Cukai, melainkan para pegawai yang selama ini telah mendapatkan nilai berkerja lebih baik.

"Dari yang kita anggap bisa bekerja lebih baik," tegas Purbaya.


(haa/haa)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Menkeu Lantik 4 Pejabat Kanwil DJP Jakarta Utara

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Parkir Manual Dihapus, Pemkot Surabaya Terapkan Parkir Digital di 76 Titik
• 19 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Ketika Teguran Rokok Berujung Amuk Pasutri dan Sebut Nama Polisi
• 5 jam lalukompas.com
thumb
Gantikan Adies Kadir, Ini Profil Sari Yuliati Bedum Golkar Yang Kini Jabat Wakil Ketua DPR RI
• 16 jam lalunarasi.tv
thumb
Sah! Heru Mardiansyah Resmi jadi Dirut Bank Sumut
• 16 jam lalubisnis.com
thumb
Ketua Komisi V Minta Menteri PU Kebut Perbaikan Jembatan, Jalan-Sungai Sumatera
• 21 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.