Kompolnas Mengaku Telah Koordinasi dengan Propam terkait Kasus Hogi Minaya di Sleman

kompas.tv
2 jam lalu
Cover Berita
Komisioner Kompolnas, Choirul Anam dalam dialog Sapa Indonesia Pagi, Kompas TV, Kamis (29/1/2026). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas), Choirul Anam mengaku telah berkomunikasi dengan Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Kepolisian Daerah (Polda) Daerah Istimewa Yogyakarta, terkait kasus yang menjerat Hogi Minaya.

Anam menyampaikan hal itu menjawab pertanyaan tentang apakah Kompolnas akan terlibat menangani kasus yang menimpa Hogi tersebut.

Sebagai informasi, Hogi adalah seorang suami yang ditetapkan sebagai tersangka setelah mengejar penjambret istrinya di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Dalam pengejaran tersebut, dua pelaku jambret menabrak beton dan tewas.

“Sejak beberapa waktu yang lalu kami sudah komunikasi dengan rekan-rekan Propam dan berkomunikasi dengan Polda DIY, untuk mengevaluasi ini,” kata Anam dalam dialog Sapa Indonesia Pagi, Kompas TV, Kamis (29/1/2026).

Baca Juga: Kompolnas Sebut Kasus Hogi Bukan hanya Salah Terapkan Pasal: Perlawanan Tak Bisa Dipandang Kejahatan

“Kalau secara substansi karena memang berkas perkaranya sudah di Jaksa, kami tidak bisa ikut. Tapi secara kinerja profesionalitas dari kepolisian, tetap kami bisa ikut,” tegasnya.

Anam berharap perkara itu menjadi pembelajaran agar tidak kembali terulang di masa mendatang.

“Ini jadi pembelajaran agar enggak berulang lagi, karena ini terus-terusan loh berulang gitu loh,” katanya.

“Ada kasus begal, ada kasus perampokan, ada perlawanan di situ, kok yang karakter dasar perlawanannya kok jadi pidana? Itu kan enggak bisa,” tegasnya.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Deni-Muliya

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • kompolnas
  • kasus hogi minaya
  • hogi minaya
  • suami kejar jambret
  • choirul anam
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
2 Pengedar Narkoba di Tangerang Dibekuk Polisi: Sita Sabu 27 Kg-5.000 Happy Five
• 1 jam lalukumparan.com
thumb
Antrean Kapal di Pelabuhan Muara Angke, Polisi Koordinasi dengan Pengelola Cari Solusi
• 3 jam laludetik.com
thumb
Newcastle Tak Gentar Hadapi PSG, Riwayat Head to Head Apik Jadi Bekal Semangat
• 20 jam lalubisnis.com
thumb
5 Cara Mengatasi Metabolisme yang Melambat Setelah Usia 30
• 10 menit lalubeautynesia.id
thumb
Menkeu AS Bantah Jual Dolar untuk Dorong Penguatan Yen
• 5 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.