Liputan6.com, Jakarta - Misteri kematian pria berinisial HM, warga Pulo Gebang, Cakung, Jakarta Timur yang ditemukan tewas di kawasan Gumuk Pasir, Parangtritis, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Rabu (28/1/2026), belum terungkap. Saat ditemukan, kondisi korban mengenaskan.
Jenazah korban ditemukan terlentang di semak-semak rumput dengan kedua kaki menekuk. Mata terbuka dengan lebam di sekitar bola mata, disertai luka di pelipis kanan sepanjang sekitar 4 sentimeter dan luka di pangkal hidung. Terdapat pula lebam di sekitar mulut kiri, luka sobek pada daun telinga kiri dan kanan, serta pembengkakan di rahang kiri.
Advertisement
Agi, pihak keluarga, mengaku sudah mendengar kabar lelayu tersebut. Dia mengamini ada kejanggalan perihal kematian sang ayah. Namun dirinya tak mau berspekulasi soal penyebab sebelum ada hasil resmi dari kepolisian.
“Jenazah sudah selesai autopsi luar dan dalam siang ini, posisi jenazah sedang dimandikan dan persiapan berangkat dari Bantul kemungkinan sore ini,” kata Agi kepada Liputan6.com saat dihubungi, Kamis (29/1/2026).
Agi menuturkan, rencanannya almarhum akan dikebumikan di dekat kediaman. Pihak keluarga saat ini tengah menunggu kedatangannya di rumah duka.
“Kami sekeluarga saat ini menunggu kedatangan almarhum di Gunung Putri Bogor, rencananya akan dikebumikan di Pondok Pesantren YAPIDA Bogor,” ujar Agi.




