GenPI.co - Pertandingan Persis Solo vs Persib Bandung menjadi salah satu laga yang dinanti dalam jadwal Super League hari ini.
Persis Solo akan menjamu Persib Bandung pada pekan ke-19 Super League 2025/26, Sabtu (31/1) pukul 15.30 WIB.
Bertanding di Stadion Manahan, Persib Bandung datang ke Solo dengan ambisi menjaga posisi mereka di puncak klasemen.
Hingga pekan ke-18, Persib Bandung masih memimpin dengan koleksi 41 poin.
Thom Haye dan kawan-kawan hanya unggul head to head dengan Persija Jakarta di posisi dua yang juga mengoleksi 41 poin.
Di sisi lain, Persis Solo belum menunjukkan performa konsisten dan masih berkutat di papan bawah.
Meskipun demikian, Laskar Sambernyawa tidak bisa dipandang sebelah mata, terutama saat tampil di hadapan pendukung sendiri.
Pergantian pelatih ke tangan Milomir Seslija mulai memberikan dampak positif, terutama dari segi organisasi permainan dan mental bertanding.
Bermain di Stadion Manahan, Persis diprediksi tampil lebih agresif dan berani menekan sejak awal.
Dukungan suporter diyakini menjadi faktor penting bagi tuan rumah memberi perlawanan maksimal kepada tim tamu.
Selain laga Persis Solo vs Persib Bandung, jadwal Super League hari ini juga menyajikan dua pertandingan lainnya, yakni Malut United vs Bhayangkara FC dan Madura United vs PSBS Biak.
Berikut Jadwal Super League Hari Ini, Sabtu (31/1)
- Malut United vs Bhayangkara FC - 13.30 WIB
- Persis Solo vs Persib Bandung - 15.30 WIB
- Madura United FC vs PSBS Biak - 19.00 WIB.(*)
Simak video berikut ini:




